Karakter merupakan salah satu potensi manusia yang harus di didik agar dapat berkembang dan bertumbuh dengan baik. Saat ini, kesadaran akan kebutuhan karakter dalam kehidupan bermasyarakat semakin meningkat, sehingga dibutuhkanlah peran serta sekolah sebagai instituasi pendidikan yang dapat menumbuhkembangkan karakter setiap siswa secara aktif dan sistematis.

Etika Karakter adalah hal-hal semacam integritas, kerendahan hati, kesetiaan, keberanian, keadilan, kesabaran, dan lain sebagainya.

Menerapkan nilai etika pendidikan karakter harus dengan sabar dan secara praktek,karena agar anak tidak hanya mendengar saja namun juga langsung mempraktekannya secara nyata.

  1. Disiplin. Siswa dan Guru memiliki catatan kehadiran dan membiasakan diri untuk hadir tepat waktu dalam proses kegiatan belajar. Dengan begitu, siswa dapat mencontoh perilaku baik guru tersebut. Selain itu,
  2. Jujur. Pihak sekolah dapat mengimplementasikan kegiatan ini dengan menyediakan kantin kejujuran, larangan untuk membawa alat komunikasi ketika sedang ulangan ataupun ujian, serta menyediakan tempat khusus untuk tempat barang hilang, dan menetapkan aturan untuk tidak mencontek saat mengerjakan tugas.
  3. Toleransi. Menghargai dan memberikan perlakuan yang sama untuk semua masyarakat yang ada di sekolah. Selain itu, masyarakat sekolah juga dapat menghormati dan menghargai setiap perbedaan.
  4. Peduli Terhadap Lingkungan. Memelihara kebiasaan untuk menjaga kebersihan, serta kelestarian lingkungan sekolah dan sekitarnya. Pihak sekolah juga menyediakan tempat pembuangan sampah dan tempat siswa untuk mencuci tangan.
  5. Bertanggung Jawab. Membuat tugas untuk peserta didik, agar dapat bertanggung jawab dengan apa yang telah diberikan. Sehingga peserta didik tersebut mampu memprakttekannya langsung dengan mengerjakannya. Dan bertanggung jawab untuk menjaga kebersihan kelasnya agar tetap bisa bersih.
  6. Rasa Hormat. Rasa hormat melibatkan penghargaan dan penghormatan terhadap martabat dan hak asasi manusia setiap orang. Nilai ini mendorong pengakuan akan keberagaman, menghormati perbedaan, dan menghindari perilaku diskriminasi.
  7. Empati. Empati yaitu kemampuan untuk memahami dan merasakan perasaan orang lain serta mersakan hal yang secara positif terhadap kebutuhan mereka. Pada Nilai Empati ini akan membantu membangun hubungan yang harmonis dengan orang lain dan mendorong perhatian terhadap kesejahteraan bersama.

Jadi, untuk menerapkan Etika Nilai Etika Pendidikan Karakter untuk menata masa depan yang lebih baik harus dimulai dari yang mudah dilakukan dari sekarang seperti halnya, dilakukan disekolah dengan bekerjasama dengan guru/pamong.